Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) merupakan program studi yang berorientasi pada pengembangan ilmu pendidikan dasar yang memfokuskan dalam bidang pendidikan islam.
Oleh karena itu, sebagai wujud kepedulian warga PGMI kepada pendidikan dasar khususnya di MI sekaligus untuk memperingati HUT PGMI STAIN Purwokerto yang ke-7, kami bermaksud akan menyelenggarakan kompetisi mata pelajaranyang dirumuskan melalui kegiatan Olimpiade Sains dan Agamatingkat MI se-kabupaten Banyumas.
Olimpiade Sains dan Agama tingkat MI ini, menuntut peserta kompetisi tidak hanya mampu berpikir cerdas dan cermat dalam menjawab dan menyelesaikan persoalan berkaitan dengan aplikasi semua mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam, Matematika dan Agama. Semakin terbiasa para peserta didik kita dalam beraktivitas kompetitif di bidang pengetahuan ini, maka akan semakin tinggi kesempatan peserta didik kita untuk dapat belajar dari pengalaman berkompetisi secara sportif dan edukatif.
Tema Olimpiade Sains dan Agama tingkat MI Tahun 2014 ini adalah “Menuju Generasi Indonesia Cerdas dan Islami”.
Acara Olimpiade Sains, matematika dan agama ini akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Minggu, 28 September 2014
Waktu : 07.00 WIB s.d selesai
Tempat : Student Center STAIN PurwokertoDemikian ini kami buat sebagai bahan pertimbangan dan acuan kegiatan, diharapkan mendapat apresiasi dan respon positif dari pihak kampus maupun dari pihak terkait. Semoga tujuan kita dalam membangun pendidikan dengan berasaskan agama dapat terwujud sebagaimana harapan bangsa dan negara. Atas dukungan dan kerjasama Bapak/ Ibu kami mengucapkan terimakasih.Mangetaui, Ketua STAIN a.n Kepala Kankemenag Kab. Banyumas Kasi Pendidikan Madrasah
ttd. ttdDr. H. Lutfi Hamidi, M.Ag H. Ibnu Asaddudin, S.Ag, M.Pd.UNDUH KETENTUAN OSA,
Title : OLIMPIADE SAINS DAN AGAMA Tk. MI Se-Banyumas
Description : Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) merupakan program studi yang berorientasi pada pengembangan ilmu pendidikan dasar yang memfokusk...